Banyak orang mengaku berubah saat tengah jatuh cinta. Berubahnya pun tak tanggung-tanggung, cukup drastis. Tak heran, kita sering menyebut orang yang tengah jatuh cinta dengan sebutan gila. Bukan gila sesungguhnya tentunya. Karena, gila yang dimaksud di sini adalah berlaku di luar kebiasaannya. Dilansir dari All Women Stalk, ada beberapa kegilaan yang biasa dilakukan wanita (dan beberapa pria) jika tengah jatuh cinta.
1. Mencintai hobi olahraga pasangannya
Well, sepertinya banyak pasangan yang akan mengamini statement tersebut. Secara tidak langsung, jika pasangan sering mengajak wanita untuk pergi olahraga, maka lama kelamaan ia akan ikut menyukai bidang kegemaran pasangannya tersebut.
2. Lebih percaya diri
Biasanya, wanita tanpa pasangan memiliki tingkat kepercaya-dirian sedikit lebih rendah dibandingkan dengan yang berpasangan. Hal ini menunjukkan bahwa percaya diri berpengaruh pada hubungan percintaan. Karena, pada saat berpasangan, mereka cenderung memuji satu sama lain sehingga percaya diri pun menjadi bertambah.
3. Eksperimental
Wanita yang tengah jatuh cinta biasanya akan lebih bersemangat untuk mencoba hal-hal baru. Terlebih bagi pasangan menikah. Wanita justru akan lebih banyak melakukan percobaan-percobaan yang tak biasa khusus untuk suaminya.
4. Spontan
Well, percaya atau tidak, wanita yang tengah jatuh cinta justru akan bertindak lebih spontan dan di luar dugaan. Ia tak segan memberikan kejutan-kejutan hanya untuk menyenangkan pasangannya.
5. Mencoba hal-hal baru
Pria seringkali mengajak pasangannya untuk turut serta dalam aktivitas. Meski terbilang pengalaman baru, wanita akan dengan senang hati mengiyakan ajakan pasangannya.
6. Membiarkan dirinya tampak lemah
Tanpa disadari, wanita yang tengah jatuh cinta akan tampak lemah di hadapan pasangannya. Bukan disengaja, tetapi itu adalah cara agar pasangannya memperhatikan dan perhatian terhadapnya.